P. Raya

Kasat Lantas Polresta Palangka Raya Bagikan Paket Bansos

POLRESTA PALANGKA RAYA - Pembagian paket bantuan sosial (bansos) kini sedang dilakukan oleh Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Palangka Raya, Polda Kalimantan Tengah dalam rangka menjelang peringatan Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67 Tahun 2022. Pembagian paket bansos itu pada hari ini dilakukan secara langsung oleh Kasat Lantas, Kompol Feriza Winanda Lubis, S.H., S.I.K. bersama para personelnya di wilayah dalam Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Jumat (9 September 2022) pagi.

Moment yang menarik dalam pembagian Bansos yakni saat Kasat Lantas bersama personelnya membagikan bansos tersebut kepada seorang nenek berusia sekitar 87 tahun yang diketahui berprofesi sebagai pemungut barang-barang bekas di kawasan Jalan Yos Sudarso Induk sekitar pukul 10.00 WIB.

Dengan sepenuh hati, Kompol Feriza menyerahkan paket bansos berupa sembako kepada nenek tersebut, yang diketahui bernama Tambi Mister dan tinggal di kawasan Jalan Sisingamangaraja VIII Kota Palangka Raya.

“Semoga paket sembako ini dapat berguna buat nenek beserta keluarga untuk membantu mencukupi kubutuhan pangan sehari-hari, “ ucap Feriza saat menyerahkan bansos.

Seusai menerima bansos tersebut, Tambi Mister pun diantarkan pulang ke rumahnya oleh personel Bhabinkamtibmas Polsek Pahandut, Aipda Toha bersama rekannya. Kompol Feriza berharap agar kegiatan kemanusiaan ini dapat terus berjalan dengan lancar dan dilaksanakan dengan tepat sasaran bagi masyarakat yang membutuhkan di wilayah hukumnya.

“Kami berharap agar baksos dan pembaigan bansos ini dapat berguna dan bermanfaat bagi masyarakat Kota Palangka Raya yang menerimanya, terutama di tengah terjadinya kenaikan harga BBM yang berdampak pada bahan-bahan pokok saat ini,” imbuh Feriza.

(Era Suherti)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments