Kalteng

Kepatuhan Masyarakat Menjalankan Prokes, Percepat Atasi Covid 19

KATINGAN - Kepatuhan masyarakat dalam menjalankan Protokol Kesehatan serta melaksanakan Vaksin, mempercepat pemerintah dalam memberantas penyebaran virus Corona 19.

Dikatakan Ketua DPRD Kabupaten Katingan, Marwan Susanto, saat ini Kabupaten Katingan tidak terdapat pasien Covid 19. Hal ini merupakan upaya dan kerja keras yang sudah dilakukan pemerintah, termasuk kepatuhan masyarakat dalam melaksanakan Protokol Kesehatan (Prokes). 

"Tentu kami memberikan apresiasi kepada masyarakat yang selalu mengikuti anjuran-anjuran pemerintah termasuk kepatuhan menjalankan prokes," Ungkap Marwan Susanto, Ketua DPRD Kabupaten Katingan, saat ditemui di kediamannya beberapa waktu lalu.

Bagi Marwan, tanpa adanya kerjasama dengan masyarakat, tentu upaya-upaya yang dilakukan pemerintah, tidak akan tercapai. 
"Inilah senergitas yang terbangun secara baik antara pemerintah maupun masyarakat, karena tanpa dukungan masyarakat, kemungkinan kita belum mampu atasi Covid 19," Ujarnya. 

Namun begitu, Marwan yang juga merupakan salah satu kader terbaik yang dimiliki Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), tetap berharap kepada masyarakat agar jangan terlena dengan kondisi yang ada saat ini. "Akibat yang ditimbulkan Covid 19, banyak merugikan kita semua, makanya kita tetap waspada dan teruslah menerapkan Prokes, sehingga ancaman Covid 19, benar-benar hilang dari Katingan," Imbuhnya.

(Nofriyanto)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments