P. Raya

Khemal Nasery : Palangka Raya Harus Bisa Kembangkan Sektor Pertanian Lokal

Kedatangan Presiden RI Joko Widodo ke bumi tambun bungai dapat menjadi cambuk bagi pemerintah daerah untuk mulai fokus mengembangkan sektor pangan dan pertanian. Demikian Anggota Komisi B DPRD Palangka Raya, Khemal Nasery berharap.  "Sudah saatnya kita bisa menjadi lumbung pangan bagi kita sendiri, atau bahkan bisa membantu wilayah lain" ungkap Politisi Partai Golkar ini, kamis 9 Juli 2020. Meski pun karakteristik lahan di Palangka Raya didominasi lahan gambut, namun hal itu tak menjadi halangan apabila Pemko melalui instansi terkaitnya benar-benar fokus pada pengembangan sektor pertanian lokal. "Ini merupakan tantangan bagaimana membuat kondisi alam yang kita miliki tetap dapat produktif. Lokasi seperti Kecamatan Bukit Batu dan Kecamatan Sebangau yang diplot menjadi pusat pertanian lokal, harusnya bisa berkembang, sehingga ke depan kita tidak lagi bergantung pada ketersediaan bahan pangan dari wilayah lain," harapnya.

 

(HB)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments