PALANGKA RAYA - Di era kemajuan zaman saat ini perkembangan teknologi informasi dan digitalisasi sangat pesat, sehingga membuat sejumlah orang menjadi ketergantungan dan menggunakan berbagai aplikasi yang diciptakan seperti salah satunya yakni media sosial (medsos).
Menyikapi pesatnya perkembangan teknologi informasi ini, Wakil Ketua Komisi I DPRD Kalteng, Kuwu Senilawati mengingatkan kepada semua orang supaya dapat menggunakannya dengan bijak dan jangan sampai disalahgunakan untuk hal-hal negatif yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain.
"Seperti halnya media sosial, gunakan dengan sebijak mungkin untuk hal-hal positif bukan negatif. Karena kita melihat perkembangan teknologi ini sangat pesat, tujuannya untuk mempemudah mencari informasi, sebab dulu itu sulit mendapatkan informasi, jadi jangan disalah gunakan," katanya, Rabu 3 Juli 2024.
Politisi Partai Gerindra ini mengatakan, pesatnya perkembangan teknologi informasi digitalisasi banyak aplikasi medsos yang diciptakan sebagai sarana komunikasi, dan itu tentunya sangat mempengaruhi kehidupan sosial masyarakat, lingkungan, berbangsa serta bernegara.
Di sisi lain, Kuwu menilai perkembangan aplikasi medsos saat ini juga sangat dapat mempengaruhi rasa simpati dan empati seseorang terhadap suatu persoalan yang terjadi, baik di lingkungan sendiri maupun kehidupan sosial bermasyarakat serta di belahan bumi lainnya.
Selain itu, diharapkannya masyarakat juga harus dapat tetap waspada terhadap berbagai hal yang dapat merugikan di medsos misalnya kejahatan seperti penipuan, isu sara, hoaks, dan lain sebagainya. Apabila menemukan hal demikian supaya dapat dihindari dan atas beredarnya informasi saring sebelum sharing.
(Deddi)
0 Comments