P. Raya

Komitmen Mendukung RPJMD

PALANGKA RAYA - Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2024, di Aula Jaya Tingang, Rabu (23/4/2024).

Sambutan Gubernur Kalteng yang di wakilkan  oleh Wakil Gubernur Kalteng  H. Edy Pratowo mengatakan,  mengharapkan komitmen dari seluruh stakeholder yang ada untuk menyumbangkan pemikiran dan gagasan dalam mendukung RPJMD.

Komitmen mendukung RPJMD dengan turut berpartisipasi aktif menyumbang pemikiran merupakan jabaran dari mimpi dan harapan dari seluruh stakeholder, demi terwujudnya Kalteng Makin BERKAH," Ucap Edy.

Kemudian, dijelaskan bahwa RPJMD Provinsi Kalteng dibagi menjadi zona barat, zona tengah, dan zona timur. Setiap zona dibagi menjadi dua kluster dengan pusat kegiatan ditentukan berdasarkan status Pusat Kegiatan Nasional (PKN) dan Pusat Kegiatan Wilayah (PKW) dalam RTRW Provinsi Kalteng.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah yang hadir dalam kegiatan tersebut mengharapkan dengan kegiatan ini dapat memberikan penyelarasan program prioritas Pembangunan Provinsi Kalteng.

“Kita mengharapkan dengan adanya Musrenbang ini bisa mendapatkan masukan akhir guna penyelarasan program kegiatan prioritas pembangunan Provinsi Kalteng dengan proritas dan sasaran pembangunan nasional,"Tuturnya.

Kegiatan Musrenbang ini dihadiri oleh,  Plt. Direktur Pangan dan Pertanian Kementerian PPN/BAPPENAS RI Anang Nugroho Setyo Moeljono, Staf Ahli Bidang Pengeluaran Negara Kementerian Keuangan RI Made Arya Wijaya, Wakil DPRD Provinsi Kalteng H. Abdul Razak, Sekda Provinsi Kalteng H. Nuryakin, unsur Forkopimda Provinsi Kalteng, Bupati/Walikota se-Kalteng. Serta, hadir secara daring Kepala BPSDM Kementerian Dalam Negeri RI Sugeng Hariyono, dan Anggota DPR RI Daerah Pemilihan Kalteng Willy M. Yoseph.

 

(Era Suhertini)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments