Kalteng

Kompetisi Apik Desain Batik Gunung Mas

GUNUNG MAS - Batik  adalah hasil karya  bangsa Indonesia yang merupakan  perpaduan antara seni dan kemampuan warisan leluhur corak ragam batik mengandung makna dan filisofi  hidup dan kehiidupan dan motif batik inilah yang menjadi ciri khas daerah di wilayah yang ada di Indonesia Unesco menetapkan batik sebagai warisan kemanuasiaan untuk budaya lisan dan non bendawi sejak 2 oktober 2019 lalu, arti batik sendiri dari bahasa Jawa yang berati menghubungkan titik menjadi gambar tertentu pada kain yang luas atau lebar.

Salah satu upaya yang dilakukan agar seni membatik ini tidak hilang tergerus zaman Dekranasda Kabupaten Gunung Mas,  Kuala Kurun yaitu menggelar lomba desain batik dengan tema menggambarkan destinasi wisata yang ada di Kabupaten Gunung Mas, dan hal ini juga merupakan langkah mendongkrak sektor pariwisata, dan kebudayaan setempat.

Ketua Dekranasda Kabupaten Gunung Mas, Mimie Mariatie menuturkan dalam kompetisi tersebut para desainer dituntut mampu menghasilkan kreasi batik yang mampu menggambarkan destinasi wisata yang ada di Kabupaten Gunung Mas, ada beberapa poin penilaian yaitu dari komposisi motif baik keunikan maupun sisi artistik keindahanya  kemudian komposisi warna kreatifitas hingga keharmonisan antara tema sumber ide dan motif itu sendiri.

Adapun syarat untuk bisa mengikuti perlombaan tersebut yakni karya yang dilombakan merupakan asli buatan sendiri bukan merupakan motif batik lain dan belum pernah diikutsertakan dalam lomba sejenis desain motif batik milik pemenang akan menjadi hak milik Kabupaten Gumas.

Lomba ini sifatnya terbuka bagi seluruh warga negara Indonesia dan tidak dipungut biaya, persyaratan lain adalah  desain batik harus dikerjakan pada kertas ukuran a3,  desain harusnya diberi deskripsi singkat dari judul karya, latar belakang ide, hingga ulasan, sementara peserta juga diperkenankan mengirim lebih dari satu desain.

Mimie Mariatie menambhakan jiika berminat maka desain batik, deskripsi dan biodata peserta dapat dimasukan ke dalam amplop coklat dan diberikan label Lomba Desain Batik Gunung Mas, untuk kemudian dikirim ke Sekretariat di Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Gunung Mas atau dapat dikirimkan melalui email dengan alamat kabgumasdekranasda@gmail.com, sketsa batik dikirimkan paling lambat tanggal 20 agustus 2020.

Atau dapat menghubungi nomor telepon Whats App yang tertera pada pamlet brosur dan media promosi lainnya, setiap karya desain yang masuk kepada panitia dinilai oleh dewan juri yang berkompeten dan kredible dibidangnya,  dirinya memastikan dewan juri akan bekerja secara professional.

Enam orang akan ditetapkan sebagai pemenang, keputusan juri dianggap mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

Lomba desain batik ini meperebutkan hadiah jutaan rupiah beserta sertifikat

(OT)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments