PALANGKA RAYA - Gubernur Kalteng H.Sugianto Sabran, menyambut kunjungan kerja (kunker) Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka ke Palangka Raya, Senin (4/11/2024).
Saat diwawancarai awak media Gubernur mengatakan kunjungan Wapres ke Kota Palangka Raya ini merupakan kunker pertama, sekaligus dalam rangka MTQ KORPRI Nasional VII. Tadi Wapres mengunjungi pasar kahayan, kemudian ke SDN 1 Langkai.
Gubernur menambahkan, kunjungan Wapres ke SDN 1 Langkai untuk meninjau aktivitas belajar siswa dan pelaksanaan program makan gratis.
“Kami Pemerintah Provinsi menyambut baik program makan gratis ini, dimana program tersebut nantinya dapat meningkatkan perekonomian di Kalteng dan berdampak positif bagi para petani,"jelasnya.
Lebih lanjut Gubernur Kalteng mengungkapkan, Wapres juga berkesempatan mengunjungi pusat Kota Palangka Raya yaitu Bundaran Besar. Wapres tadi juga memeriksa kualitas bangunan Bundaran Besar, dan juga Ruang Terbuka Hijau (RTH). Ikut dalam kegiatan kunjungan Pj Wali Kota Palangka Raya Hera Nugrahayu, unsur Forkopimda, dan Kepala Perangkat Daerah Lingkup Provinsi Kalteng.
(Era Suhertini)
0 Comments