BUNTOK - Ramainya berita soal anak muda yang akan maju menjadi peserta dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, membuat sosok memey muncul dan memiliki tekad yang sama untuk memimpin Kabupaten Barito Selatan Kalimantan Tengah. Sosok anak muda yang benar-benar baru di dunia perpolitikan ikut terjun dalam kontestasi pilkada Barito Selatan.
Wanita bernama Memey (43) warga Buntok - anak dari Ibu Almarhum Hajah Lisnawati seorang wanita pengusaha dan Almarhum dari Bapak Rivai anggota DPRD Barsel mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati Barito Selatan tahun 2024 dari Partai Gerindra. Memey yang tahun ini baru memasuki usia 43 tahun, akan menjadi peserta pilkada termuda dalam sejarah Kabupaten Barito Selatan.
Perempuan wiraswasta muda merupakan lulusan SMA2 Buntok ini siap membawa Barito Selatan lebih maju dari sebelumnya dan yakin akan mengiring kawan-kawannya yang juga para investor di berbagai bidang usaha yang sukses.
Memey mengaku hanya bermodalkan keberanian dan totalitas untuk maju dalam kontestasi pilkada Barito Selatan . Dia bahkan banyak mempunyai pengalaman berorganisasi didaerah tempatnya tinggal sekarang kota Makassar.
Dia memilih partai Gerindra karena partai tersebut membuka peluang bagi semua orang untuk mencalonkan diri sebagai Bupati. Menurutnya, semua orang harus mempunyai peluang yang sama dalam kontestasi pilkada.
Yang lain hanya memberi peluang bagi orang yang sudah terkenal. Memey mëngaku dirinya terpanggil untuk membawa barito selatan lebih maju lagi dari sebelumnya untuk itu Gerindra membuka peluang bagi semua orang. Itu yang membuat Memey jatuh hati.
Memey ingin agar pemerintahan mendatang proinvestasi. Pasalnya, barito selatan mempunyai modal ekonomi yang cukup kuat, antara lain di bidang pertanian, perkebunan, perikanan dan pertimbangan.
Pembangunan Barito Selatan sudah bagus, tapi Memey ingin memaksimalkan lagi. Target 99 persen investor bisa masuk dan yakin mau berivestasi. Memey menyebutkan, untuk itu perlu adanya kesamaan visi-misi antara masyarakat dan pemerintah dalam mewujudkan kesejahteraan dan kemajuan daerah sehingga Barito Selatan yang sejahtera dapat tercapai ke depan.
Sebagai Putri Barito Selatan dan berdomisili di kota Makassar Memey memiliki segudang visi dan misi untuk memajukan masyarakat barito selatan baik secara ekonomi sosial dan kesejahteraannya. Oleh karena itu, dengan berbagai pengalaman dan kematangannya dalam memimpin organisasi dan perusahaan, Memey maju sebagai bakal calon bupati barito selatan 2024-2029.
(Ary Mampas)
0 Comments