KATINGAN -- Kamis 24/08/2023, pagelaran Festival Danau Mare dalam beberapa hari terakhir dipastikan diadakan. Dimana pada puncak acara tersebut akan menampilkan hiburan dengan mengundang artis dari Jakarta. Hal ini bagian dari perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78.
Bertempat di ruang lobi DPRD setempat, salah satu anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan, Sugianto, memberikan dukungan penuh untuk acara ini. "Ini merupakan acara yang luar biasa, terutama dengan kehadiran artis dari ibu kota Jakarta," katanya.
Sugianto melihat Festival Danau Mare sebagai cara yang bagus untuk merayakan kemerdekaan Indonesia dan memberikan hiburan bagi ribuan warga dari enam kecamatan, mulai dari Katingan Tengah hingga Bukit Raya. Dia juga menekankan bahwa festival tersebut dapat memberikan manfaat ekonomi kepada masyarakat setempat, yang dapat memanfaatkan perayaan tersebut nantinya.
"Kegiatan ini juga memberikan peluang bagi masyarakat setempat untuk meningkatkan pendapatan mereka dengan berdagang di sekitar lokasi festival," ujar Sugianto.
Meskipun sangat mendukung acara tersebut, Sugianto juga mengingatkan panitia pelaksana untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. "Karena festival ini pasti akan menarik banyak pengunjung," tegasnya.
Dia juga memberikan pesan kepada masyarakat dan pengunjung untuk menjaga ketertiban selama acara berlangsung. "Kami berharap acara ini berjalan lancar, sukses, dan dalam suasana yang kondusif hingga berakhir," pungkasnya.
(Novryanto)
0 Comments