Katingan

Patut diacungi jempol !!! Atas Partisipasi ASN dalam MTQ VII Kalteng

KATINGAN - Atas semua partisipasi aparatur sipil negara (ASN) Katingan dalam kegiatan Mudabaqo Tilawatil Quran (MTQ) tingkat VII di Provinsi Kalimantan Tengah. Diberikan apresiasi yang tinggi oleh salah satu Anggota DPRD Katingan, Amirun, dengan tegas ia menyatakan dukungannya.

Ia mengatakan lugas, "Kami merasa bangga dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada ASN yang berpartisipasi dalam MTQ VII Kalteng," ungkapnya.

Amirun menekankan pentingnya bagi ASN Katingan untuk tidak hanya sekadar membaca Al-Quran, tetapi juga untuk lebih mendalami dan memahami makna yang terkandung dalam kitab suci Al-Quran. Dan nantinya akan berdampak positif bagi yang mengamalkannya.

Menurutnya, DPRD Katingan sangat menghargai upaya yang telah dilakukan dalam pembinaan ASN terutama dalam hal membaca dan memahami Al-Quran.

Terakhir ia mengatakan, "Kami berharap pembinaan ini terus ditingkatkan sehingga ASN Katingan dapat tampil sebagai perwakilan Kabupaten Katingan dalam MTQ Korpri VII Kalteng," tutupnya. 

(Novryanto)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments