P. Raya

PDI-Perjuangan Kalteng Simulasi Antisipasi Dan Pencegahan Karhutla

PALANGKA RAYA - Mengantisipasi bencana kebakaran hutan dan lahan jika sewaktu-waktu terjadi di Kalimantan Tengah, PDI-Perjuangan Kalimantan Tengah, simulasikan pelatihan dan pengetahuan tentang sarana dan prasarana alat pemadam kebakaran, guna membantu masyarakat dan pemerintahan dalam penanggulangan bencana.

Guna mengantisipasi dan penanggulangan bencana karhutla di Kalimantan Tengah,  PDI-Perjuangan Kalteng menyelenggarakan pelatihan simulasi memadamkan api serta pengenalan sarpras alat pemadam kebakaran kepada kader partai.

Kegiatan ini diikuti oleh baguna kalteng dan DPD PDI-Perjuangan Palangka Raya, serta didukung oleh petugas pemadam kebakaran kota palangkaraya yang dilaksanakan di halaman depan kantor PDI-Perjuangan Kalteng, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, kamis kemarin, 26 Agustus 2021. Sebelum mempraktekan, petugas damkar memberikan penjelasan tentang sarpras damkar,  juga petunjuk dan teknik tertentu yang wajib diketahui oleh pemadam.

Kabid Pencegahan Damkar Kota Palangka Raya, Adrianson mengatakan, dengan diadakannya pelatihan simulasi ini telah membantu sesama dalam menangani dan mencegah bencana kebakaran jika terjadi di kalimantan tengah,  terutama di kota Palangka Raya.  Ia juga menambahkan sangat mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi oleh PDI-Perjuangan Kalteng.

Sementera, sekretaris PDI-Perjuanga Kalteng,  Sigit K. Yunianto mengatakan,  dengan adanya pelatihan simulasi yang diselenggarakan oleh PDI-Perjuangan kalteng dapat menambah pengetahuan dan pengalaman kepada kader partai serta organisasi lainya dalam tanggap bencana kebakaran jika terjadi di kalimantan tengah serta dapat membantu pemerintahan.

Sigit berharap bencana karhutla yang terjadi di kalimantan tengah pada musim kemarau nantinya dapat dicegah sejak dini, sehingga penanggulangan bencana asap akibat karhutla dapat ditangani.

 

(Surya Adi Winata)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments