Kapuas

Peduli Korban Banjir Dinas Pendidikan Dan PGRI Kapuas Salurkan Bantuan

KAPUAS - Dinas Pendidikan Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah bersama PGRI serta dharma wanita persatuan dinas pendidikan setempat, menyalurkan bantuan logistik untuk para guru yang terdampak bencana banjir di Kecamatan Kapuas dan Timpah, pada Rabu 5 April 2023. Penyaluran bantuan logistik ke lokasi banjir di Kecamatan Kapuas Tengah dan timpah dipimpin langsung Kepala Dinas Pendidikan Kapuas, Aswan bersama ketua kabupaten PGRI Kapuas, Kadeni. 

Kepala Dinas Pendidikan Kapuas, Aswan mengatakan, ini adalah salah satu wujud kepedulian dinas pendidikan dan keluarga besar PGRI terhadap musibah banjir yang melanda dua kecamatan di wilayah hulu kapuas tersebut. 

Aswan mengharapkan agar bantuan yang telah disalurkan pihaknya ini dapat dimanfaatkan secara maksimal. Aswan juga berpesan kepada para guru yang terkena musibah banjir agar tetap tabah dan tetap semangat.

Sementara itu ketua PGRI Kabupaten Kapuas, Kadeni, mengatakan bantuan logistik yang mereka salurkan ini berasal dari donasi seluruh anggota PGRI, Dinas Pendidikan dan dharma wanita persatuan Dinas Pendidikan setempat.  

Adapun bantuan logistik yang disalurkan berupa mie instan dan beras. Bantuan ini diberikan kepada guru-guru yang terdampak musibah banjir di kecamatan kapuas tengah dan timpah. Kadeni berharap bantuan ini dapat meringankan beban para guru-guru yang terdampak musibah banjir.

(Irfansyah)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments