P. Pisau

Pekan Imunisasi Nasional Polio di Pulang Pisau Lampaui Target, 17.676 Anak Telah Diimunisasi

PULANG PISAU - Berhasilnya  pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio yang berlangsung secara serentak sejak 23 Juli 2024. Hingga Senin (13/08/2024), sebanyak 17.676 anak usia 0-7 tahun telah menerima imunisasi polio, melampaui target awal sebanyak 14.086 anak atau 125,5 persen dari sasaran riil daerah. Yang di lakukan Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau.

“Target minimal adalah 95 persen, namun berkat kerja keras semua pihak, kami berhasil melampaui target tersebut,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Pulang Pisau, dr. Pande Putu Gina. Ia menambahkan bahwa kesuksesan program ini tidak lepas dari keterlibatan berbagai sektor, termasuk 12 Puskesmas, Dinas Pendidikan, Kementerian Agama, camat, Forkopimcam, serta tokoh masyarakat dan agama.

Menurut dr. Pande, seluruh puskesmas di Kabupaten Pulang Pisau bahkan berhasil melampaui target hingga lebih dari 100 persen, dengan cakupan anak dari luar wilayah yang sedang berada di Pulang Pisau juga masuk dalam data pencapaian imunisasi polio.

Lebih lanjut, dr. Pande menyebut bahwa PIN Polio ini akan berlangsung dalam dua tahap. Setelah tahap pertama yang berhasil melampaui target, imunisasi kedua dimulai pada 12 Agustus 2024.

Ia mengatakan dengan lugas, “Kami berharap pencapaian dosis kedua ini juga akan sukses seperti dosis pertama sebelumnya,” harapnya.

 

(Marselinus)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments