PULANG PISAU - Bertempat di Krakatau Ballroom, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur pada hari Kamis, (08/08/2024). Kabupaten Pulang Pisau berhasil meraih penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Award 2024, yang diterima langsung oleh Penjabat Bupati Hj. Nunu Andriani, SE, M.Pd.
Selain Kabupaten Pulang Pisau, penghargaan ini juga diberikan kepada 33 provinsi dan 452 kabupaten/kota lainnya di seluruh Indonesia. Penghargaan tersebut mencerminkan komitmen dalam menyediakan akses layanan kesehatan bagi seluruh masyarakat.
Acara penghargaan ini dihadiri oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, K.H. Ma'ruf Amin, yang turut didampingi oleh Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Prof. Dr. Muhadjir Effendy, Presiden International Social Security Association Muhammad Asman, serta Direktur Utama BPJS Kesehatan, Ali Ghufron Mukti. Penghargaan ini merupakan apresiasi terhadap daerah-daerah yang mendukung penuh Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), dengan tujuan untuk memperkuat sistem kesehatan nasional.
Penjabat Bupati Pulang Pisau, Hj. Nunu Andriani, mengungkapkan bahwa penghargaan ini merupakan hasil kolaborasi berbagai pihak, termasuk DPRD, BPJS Kesehatan, serta perangkat daerah lainnya. Ia menegaskan bahwa penghargaan ini adalah bukti nyata komitmen Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau dalam meningkatkan sektor kesehatan. Menurutnya, peningkatan kualitas layanan kesehatan selalu menjadi prioritas dalam upaya meningkatkan taraf kesehatan masyarakat yang ada saat ini.
Dalam kesempatan tersebut, Nunu Andriani turut didampingi oleh sejumlah pejabat dari Kabupaten Pulang Pisau, termasuk Sekretaris Daerah Tony Harisinta, SE, M.Si, Kepala Dinas Kesehatan dr. Pande Putu Gina, Direktur RSUD Pulang Pisau dr. Muliyanto Budihardjo, Mhlth.Sc, serta Kepala Kantor BPJS Kesehatan Kabupaten Pulang Pisau, Septa Efraim Tarigan. Kehadiran mereka menunjukkan dukungan penuh terhadap pencapaian ini.
Penghargaan UHC Awards 2024 diharapkan dapat menjadi pendorong bagi Kabupaten Pulang Pisau untuk terus meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Kolaborasi antara berbagai pihak dan lembaga di daerah ini diyakini akan semakin memperkuat sistem kesehatan yang lebih baik, sehingga dapat menjangkau seluruh lapisan masyarakat dengan pelayanan yang lebih berkualitas.
(Marselinus)
0 Comments