KUALA PEMBUANG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan diingatkan agar cermat dalam mengatur dan mengelola keuangan daerah, mengingat masa pandemi Covid-19 yang hingga saat ini masih berlangsung.
Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan, Bambang Yantoko menyarankan kepada Pemerintah Kabupaten Seruyan, agar mampu mengukur kondisi keuangan daerah saat ini.
“Pandemi Covid-19 yang telah berlangsung sejak tahun lalu, tentu memiliki dampak bagi daerah, sehingga perlu kecermatan dalam melakukan pengelolaan keuangan daerah Pemerintah Kabupaten Seruyan harus memprioritaskan beberapa hal untuk ditangani,” katanya, Kamis (28/01/2021).
Ia menyebut, dalam kondisi pandemi Covid-19, seperti pemulihan perekonomian masyarakat terkait dampak Covid-19 dan terkait penanganan kesehatan. Terutama harus berfokus bagaimana caranya roda perekonomian masyarakat bisa pulih akibat dampak dari pandemi Covid-19 dengan didukung akses jalan yang memadai.
Ia juga mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Seruyan, yang terus berbenah dalam upaya untuk melaksanakan pembangunan khususnya infrastruktur jalan antar wilayah.
0 Comments