Kotim

Pemkab Kotim Akan Lakukan Evaluasi Penempatan PNS

SAMPIT – Bupati Kotim, Halikinnor saat melantik Calon Pegawai Negeri (CPNS) formasi 2021 menjadi PNS yang dihadiri oleh sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Selasa 28 Februari 2023. Hal inilah yang juga menjadi alasan Pemkab Kotim mengangkat tenaga kontrak. Pada kesempatan itu Bupati menyampaikan  akan melakukan evaluasi terhadap asal usul Pegawai Negeri Sipil (PNS) sebagai bahan pertimbangan dalam penempatan tugas nantinya, mengingat penempatannya belum merata. Terutama di daerah hulu atau utara, “ Evaluasi akan dilakukan secara bertahap” imbuh bupati Kotim. 

“Kemarin saya minta kepada Kepala BKPSDM, ingin tahu seorang PNS itu lahirnya dimana, sehingga menjadi bahan pertimbangan dalam penempatan. Misalnya orang Tumbang Gagu, maka ditempatkan disana agar mudah beradaptasi dan betah,” ujarnya. 

Lanjutnya, PNS yang berasal dari luar daerah seperti Jawa, yang biasa menggunakan ponsel, namun ditempatkan di Tumbang Gagu yang blank spot, maka dinilai tidak akan betah. “Secara bertahap kami membenahi manajemen PNS. Sehingga penempatan merata, agar pegawai di daerah juga tidak cepat pindah,” tutupnya.

 

(Era Suherti)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments