P. Raya

Pemprov Kalteng Dukung Rakor Peningkatan Kesejahtraan Perempuan Tahun 2022

PALANGKA RAYA  - Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran berharap, melalui rakor yang di selenggarakan Biro kesra dapat menghasilakn ide-ide untuk mewujudkan peningkatan program kesejahterlaan perempuan di Provinsi Kalimantan Tengah. Hal itu di sampaikan Gubernur melalui Staf Ahli Gubernur Yuwas Elko pada kamis, 24 maret 2022.

Rapat Koordinasi Peningkatan Kesejahteraan Perempuan Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2022, yang diselenggarakan di aula hotel Dandang Tingang, turut dihadiri dan dibuka secara resmi oleh Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Yuas Elko.

Adapun pada kesempatan itu gubernur Kalimantan Tengah dalam sambutannya yang diwakili Staf ahli gubernur Yuas Elko menyampaikan melalui kegiatan ini diharapkan dapat memberikan ide-ide, dan masukan-masukan yang konstruktif agar menghasilkan kesepahaman, serta kesepakatan untuk mewujudkan peningkatan program serta kegiatan yang dapat membantu meningkatkan kesejahteraan perempuan di Provinsi Kalimantan Tengah. Selain itu dapat mendukung percepatan vaksinasi serta selalu mematuhi Protokol Kesehatan yang sudah dianjurkan Pemerintah guna menghentikan mata rantai penyebaran Virus Covid-19.

Pada kesempatan yang sama Kepala sub bagian kesra non pelayanan dasar II Biro kesejahteraan rakyat Setda provinsi Kalteng Mistiari menyampaikan peserta dalam kegiatan Rapat Koordinasi Peningkatan Kesejahteraan Perempuan yang diselenggarakan hari ini diikuti oleh 40 peserta terdiri dari OPD Terkait serta Organisasi Pemerintah dan Perempuan di kota Palangka Raya.

Adapun sebagai narasumber rapat koordinasi itu berasal dari beberapa instasi, diantaranya yaitu dari Polda Kalteng Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi serta Dinas DP2PPAKB Provinsi Kalimantan Tengah.

(Fardoari Reketno)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments