Barsel

Pj Bupati Barsel : Program TMMD Membuka Isolasi Wilayah

BUNTOK – Saat membuka kegiatan TMMD ke-114 di Desa Danau Ganting, Kecamatan Dusun Selatan, Selasa (26/7/2022) penjabat Bupati Barito Selatan (Barsel), Lisda Arriyana menyebutkan, bahwa program TNI Manunggal Membangun Desa atau TMMD membantu pemerintah kabupaten membuka keterisolasian wilayah.

“Program TMMD ke-114 ini sangat membantu pemerintah daerah dalam membuka keterisolasian sarana jalan, pertanian, perkebunan dan lainnya,” ucap Lisda Arriyana

TMMD ini bertujuan untuk mempercepat pelaksanaan pembangunan daerah dengan sasaran pokok peningkatan kesejahteraan masyarakat.

TMMD sebagai wujud kemanunggalan antara TNI-Polri, pemerintah daerah, pemerintah desa, serta masyarakat desa dan melanggengkan budaya gotong-royong yang menjadi budaya asli bangsa indonesia.

Ia pun mengajak semua pihak yang terlibat, untuk senantiasa memberikan dukungan demi kelancaran pelaksanaan program TMMD ini, serta bersedia untuk bekerjasama dan bergotong-royong.

Mari sukseskan bersama kegiatan fisik maupun non fisik dalam program TMMD ke-114 yang akan dilaksanakan mulai 26 Juli-24 Agustus 2022 mendatang sehingga desa-desa di Barsel semakin maju, mandiri, dan Makmur.

(Ary Mampas)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments