Palangka Raya, – Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah, Muhammad Reza Prabowo, menegaskan bahwa program kuliah gratis untuk guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) merupakan bukti nyata komitmen Pemerintah Provinsi dalam mendukung peningkatan kualitas tenaga pendidik di daerah.
Menurut Reza, program ini selaras dengan arah kebijakan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, khususnya Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Menengah (Kemendikdasmen), dalam meningkatkan kapasitas dan kompetensi guru PAUD secara berkelanjutan.
“Saat ini penerima manfaat baru sekitar 27 guru PAUD, namun ke depan program ini akan terus diperluas dengan dukungan berbagai pihak, termasuk Bunda PAUD kabupaten/kota serta perguruan tinggi mitra,” jelasnya.Sabtu (27/9/2025).
(Deddy)
0 Comments