P. Raya

Presiden RI Tiba Di Bandara Disambut Hangat Gubernur Provinsi Kalteng.

PALANGKA RAYA - Rombongan Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah tiba di Palangka Raya, dengan menggunakan pesawat Kepresidenan.  Pesawat Kepresidenan yang membawa Presiden Jokowi beserta rombongan mendarat di Bandara VIP Tjilik Riwut Palangka Raya, Rabu, 26 Juni 2024.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng menyambut menerima kunjungan kerja Presiden RI, Joko Widodo dalam rangka program kenegaraan yang dipimpin oleh Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran.

Kedatangan presiden RI tersebut dalam rangka kunjungan kerja ke lima Kabupaten/Kota selama dua hari, yakni Kabupaten Katingan, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kota Palangka Raya, Kabupaten Barito Timur, dan Kabupaten Barito Selatan. 

Dalam kunjungan kerjanya, Presiden Joko Widodo akan meninjau pasar, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD), Bulog, proyek-proyek strategis, pompanisasi, dan infrastruktur Nasional/APBN lainnya, yang ada di lima Kabupaten/Kota tersebut. 

Kunjungan Kerja Presiden dihadiri oleh, Gubernur Provinsi Kalteng H. Sugianto Sabran, Wakil Gubernur Provinsi Kalteng H. Edy Pratowo, Plt, Dinas Pendidikan Provinsi Kalteng M.Reza Prabowo, Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Kalteng Agustan Saining, Kepala Dinas PUPR Provinsi Kalteng H. Shalahuddin, unsur Forkopimda, Sekretaris Daerah Provinsi  Kalteng H.Nuryakin, serta Pj Wali Kota Hera Nugrahayu. Hadir pula, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, dan Pangdam XII/Tanjungpura Iwan Setiawan.

 

(Era Suhertini)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments