BUNTOK - Bertempat di aula Setda, pada hari Rabu, (24/07/2024), Asisten I Setda Barito Selatan, Yoga P. Utomo, memimpin rapat Tim Evaluasi dan Pengawasan Realisasi Anggaran (Tepra) untuk Triwulan II. Dalam rapat ini, Yoga menekankan pentingnya rapat Tepra sebagai forum strategis untuk menilai realisasi serapan anggaran hingga Juni 2024. Dimana pada rapat ini dihadiri oleh Asisten II, Asisten III, kepala seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Kabag PJB, serta para camat.
Yoga menjelaskan bahwa melalui rapat ini, tim dapat memantau progres serapan anggaran yang telah dicapai hingga Triwulan II Tahun Anggaran 2024, mengidentifikasi kendala yang muncul, serta merumuskan langkah-langkah solusi untuk mempercepat realisasi anggaran. “Kami berharap seluruh OPD memiliki komitmen bersama untuk mempercepat penyerapan anggaran sehingga target yang telah ditetapkan dapat tercapai dengan tepat waktu dan mutu,” ungkapnya lanjut.
Ia menambahkan, percepatan penyerapan anggaran yang efektif dan akuntabel sangat penting dalam mendukung tujuan pembangunan dan menggerakkan ekonomi daerah, yang pada akhirnya memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat. Namun, secara keseluruhan, realisasi anggaran dan fisik pada triwulan kedua masih belum mencapai target yang diharapkan. Oleh karena itu, Yoga meminta agar semua OPD meningkatkan realisasi anggaran pada triwulan berikutnya.
Dalam rapat tersebut disepakati bahwa setiap OPD akan mempercepat pelaksanaan proses pelelangan untuk belanja modal dan segera menyusun Kerangka Acuan Kerja (KAK) untuk pelaksanaan pelelangan langsung atau pemilihan melalui bagian PBJ. “Selain itu, monitoring dan evaluasi akan dilakukan secara rutin minimal setiap dua minggu atau sebulan sekali untuk memastikan penyerapan anggaran optimal,” tambah Yoga.
Tak lupa pula Kabag Administrasi Pembangunan, Paty Wuyu, SE, MM, yang juga hadir dalam rapat, menegaskan bahwa pihaknya akan melakukan langkah percepatan dalam pelaksanaan kegiatan konstruksi dan pelaporan fisik.
(Ary Mampas)
0 Comments