Kapuas

Sekda Kapuas Lepas Keberangkatan Tim FC Suppel Ikuti Kejuaraan Di Bogor

KAPUAS - Tim sepak bola FC suppel Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, mengikuti kejuaraan nasional sepak bola fossbi u-14 di Bogor, Provinsi Jawa Barat. Keberangkatan mereka dilepas secara resmi oleh Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat di Wakili Sekretaris Daerah Kapuas, Septedy, pada jumat 22 juli 2022.

Acara pelepasan keberangkatan tim sepak bola FC Suppel Kapuas untuk mengikuti kejuaraan nasional sepak bola fossbi di Bogor, Provinsi Jawa Barat oleh Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat di Wakili Sekretaris Daerah atau Sekda Kapuas Septedy dipusatkan di halaman kantor dinas pendidikan setempat.

Acara pelepasan saat itu juga dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Kapuas Haji Suwarno Muriyat dan Perwakilan Koni Serta Ketua Pssi Kapuas,  Samudi berserta pembina tim fc Suppel Kapuas, Kadeni.

Sekretaris Derah Kapuas Septedy berharap Tim FC Suppel Kapuas nantinya bisa bertanding dengan tanpa beban tetapi tetap focus untuk menampilkan yang terbaik guna mengharumkan nama kalimantan tengah dan Kabupaten Kapuas khususnya.

Sementara itu pembina tim FC Suppel Kapuas, Kadeni mengatakan tim sepak bola binaannya tersebut yang diberangkatkan untuk berlaga di kejuaraan nasional sepak bola di bogor, jawa barat berjumlah 18 orang dengan 5 pendamping. 

Menurut kadeni pihaknya sudah mempersiapkan dengan baik untuk mengikuti kejuaraan u-14 ini dengan latihan secara maksimal dan kekuatan penuh. 

Kadeni pun berharap dalam kejuaraan sepak bola nasional di bogor tersebut nantinya tim fc suppel kapuas bisa masuk dalam 8 besar nasional.  Sementara itu final, salah satu atlet sepak bola Kapuas U-14 menyatakan sangat senang bisa mengikuti kejuaraan nasional sepak bola, jumat 22 juli 2022.

(Irfansyah)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments