P. Raya

Shalat Idul Fitri Berjamaah Di Bundaran Besar.

PALANGKA RAYA - Shalat Idul Fitri 1 SyawalTahun 1445 H/2024 M bertempat Di Bundaran Besar, Provinsi Kalteng, Rabu (10/4/2024). Sambutan Gubernur Kalteng H.Sugianto Sabran yang disampaikan Wakil Gubernur Provinsi Kalteng H. Edy Pratowo mengatakan, pada hari ini kita dapat hadir dan bersilaturrahim guna melaksanakan Shalat Ied Berjamaah, sembari merayakan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah. 

“Shalawat beserta salam senantiasa kita sampaikan kepada junjungan alam, Nabi Muhammad SAW, dengan Ucapan “Allahumma Sholli‘ala Muhammad, Wa’ala Alihi Muhammad.” Semoga kita semua mendapatkan syafaatnya diyaumil akhir kelak,"Ucapnya. 

Di hari yang mulia dan penuh berkah ini, kepada seluruh elemen masyarakat Kalteng khususnya di Kota Palangka Raya, saya selaku Gubernur Kalteng beserta istri saya Ivo Sugianto Sabran selaku Ketua TP PKK Provinsi Kalrebg, atas nama Pribadi, Keluarga, dan Jajaran Pemerintah Provinsi Kalteng mengucapkan:  “Selamat Hari Raya Idul Fitri, 1 Syawal 1445 Hijriah, Taqobalallahu Minnaa Wa Minkum, Shiyamana Wa Shiyamakum, Minal 'Aidin Wal Faizin, Mohon Maaf Lahir Batin Atas segala kekhilafan, kealpaan dan kesalahan yang telah kami lakukan selama memimpin daerah ini.’’jelasnya

Lebih lanjut Wagub menyampaikan, Dengan kondisi kita yang kembali fitrah saat ini, kami mengajak kita semua untuk bersama-sama menyatukan hati, menyatukan niat dan menyatukan ikhtiar serta tekad untuk bersama-sama kita jadikan momentum Idul Fitri 1445 Hijriyah ini, sebagai tonggak awal, untuk kita membuka lembaran baru masa depan, “Merajut Ukhuwah Islamiyah Kalteng Berkah, Maju dan Bermartabat”. 

“Demi terwujudnya Kalteng Makin BERKAH (Bermartabat, Elok, Religius, Kuat, Amanah, dan Harmonis). Mari kita hadirkan sikap dan perilaku sebagai hamba Allah yang bertakwa, dalam tatanan kehidupan keluarga, bermasyarakat, maupun berbangsa dan bernegara. hilangkan segala rasa benci, rasa dengki, rasa iri, rasa dendam, rasa sombong dan rasa bangga dengan apa yang kita miliki hari ini,"Tuturnya.

Lanjut Wagub, pada momen yang fitri ini, mari kita saling memaafkan, mempererat tali silaturrahim dan berbagi kebahagiaan dengan sesama. Semoga amal ibadah yang telah kita lakukan selama bulan Ramadhan diterima oleh Allah SWT. Mari kita  bawa semangat kebaikan dan kasih sayang ini ke dalam kehidupan sehari-hari.

“Semoga kita senantiasa diberikan kesehatan, kebahagiaan, dan kesuksesan dalam segala hal. Mari kita jaga kebersamaan, keharmonisan dan keberagaman kita sebagai bangsa yang besar,"tutupnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan pembagian hadiah Juara lomba pawai takbiran berkah dan lomba pukul bedug.

Kegiatan dihadiri oleh, Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran  Beserta Istri Ivo Sugianto Sabran,  Wakil Gubernur Kalteng H.Edy Pratowo,Ketua DPRD Provinsi Kalteng, Anggota FORKOPIMDA Provinsi Kalteng,

Sekda Provinsi Kalteng H. Nuryakin Beserta Istri Anita Nuryakin, Kakanwil Kementerian Agama Provinsi Kalteng, Para Staf Ahli Gubernur dan Asisten Sekretaris Daerah serta Kepala Perangkat Daerah dan Instansi Vertikal.

 

(Era Suhertini)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments