Katingan

SPBU Kasongan Lama Bebas Dari Kecurangan

KATINGAN – Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang berada di Kasongan Lama dekat Kantor Bupati Katingan, setelah dilakukan pemeriksaan Kemetrologian dari Dinas Koperasi Usaha Kecil Menegah (UKM) Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Katingan.

Kepala Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian, Henni melalui Kepala Bidang (Kabid) Kemetrologian mengatakan, Damai, hasil pemeriksaan di SPBU 64744003 milik PT Insan Mulia Raja, tidak ditemukan kecurangan terkait sistem pengeluaran BBM melalui mesin.

“Setelah dilakukan pemeriksaan, semua aman dan sesuai Standard. Tidak ditemukan adanya permainan didalam mesin pengukur BBM,” Ungkap Kabid Kemetrologian, Damai, usai lakukan pengawasan di SPBU Kasongan Lama, Senin (12/4/2022). 

Diakui Damai, pengawasan yang dilakukan di setiap SPBU, berdasarkan surat edaran Kementerian Perdagangan, dengan tujuan, selama pelaksanaan bulan suci Ramadhan dan menyambut hari raya Idul Fitri, pelaku usaha atau perdagangan tidak melakukan kecurangan terhadap alat ukur yang ada.

“Intinya, dalam menyambut hari raya Idul Fitri, tentu banyak pemudik, sehingga pengawasan perlu dilakukan di setiap SPBU,” Katanya.

Sementara itu Manogar Simanulang,  Penera Ahli Muda mengakui, setelah dilakukan pemeriksaan terhadap segel yang terdapat di dispenser SPBU, kondisinya bagus.

“Setelah kami cek segelnya, ternyata aman, dan dengan menggunakan alat ukur yang kami miliki, jumlah liter minyak yang keluar sesuai,” Tandasnya.


(Nofriyanto)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments