Bartim

Sukseskan Kalteng Bermasker, TNI-Polri Bagikan Masker

TAMIANG LAYANG - Untuk menyosialisasikan protokol kesehatan dan menyukseskan Kalimantan Tengah (Kalteng) Bermasker,  Kapolres Kabupaten Barito Timur (Bartim) dan Dandim 1012 Buntok turun langsung ke Pasar Toemenggung Djaya Karti Tamiang Layang, Kecamatan Dusun Timur,  memberikan imbauan kepada masyarakat agar selalu menggunakan masker saat melakukan aktivitas di luar rumah, Minggu (06/09/2020). Selain melakukan imbauan, sosialiasi dan memberikan masker kepada pengunjung dan pedagang pasar, pihaknya juga mengingatkan untuk  untuk menerapkan protokol kesehatan.  Kemudian melakukan penyemprotan cairan disinfektan di sekitar Pasar Tamiang Layang menggunakan mobil water canon. Kapolres Bartim AKBP Hafidh Susilo Herlambang SIK mengatakan, kegiatan ini dilakukan bersama pihak TNI, untuk menyosialisikan penerapan protokol kesehatan di wilayahnya di masa normal baru.  Dalam melakukan imbauan, sosialisasi dan pemberian masker kepada warga, pihaknya bersama TNI dan pemerintah daerah terus bekerja tak henti-hentinya mengajak disiplin dalam upaya pencegahan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 khususnya di Bartim. Kapolres juga menegaskan, dari TNI-Polri akan terus lakukan sosialisasi kepada masyarakat terkait protokol kesehatan. Pihaknya juga mengimbau kepada masyarakat untuk memiliki kesadaran diri dalam mematuhi protokol kesehatan.  Senada  dengan Kapokres, Dandim 1012 Buntok Letkol Inf Dwi Tantomo SIP menjelaskan,  kegiatan tersebut adalah sebuah komitmen selaku instansi terdepan dalam pencegahan covid-19 yang tengah melanda saat ini. Dandim menyebut, saat turun langsung ke lapangan masih melihat banyak warga yang tidak mematuhi protokol kesehatan. Letkol Inf Dwi Tantomo yang belum lama memimpin Dandim 1012 Buntok ini,  juga meminta kesadaran masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan. Ia menegaskan, perlu pendisiplinan protokol kesehatan dan kesadaran masyarakat dimasa new normal atau normal baru ini.  Kalau tidak dilakukan, maka tidak akan ada habisnya Covid-19 ini.  

(AF/HS/MB)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments