Politik

Tanyakan Mutasi Pegawai di RDP, Ketua Komisi I DPRD Barsel Tak Puas

BARITO SELATAN - DPRD  Barito Selatan (Barsel) melaksanakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Sekretaris Daerah (Sekda) Barsel  dan Badan Kepagawaian Dan Pengembangan SDM (BKPSDM) Barsel. RDP yang dilaksanakan ruang Komisi 1 DPRD Barsel,  dihadiri Sekda Barito Selatan Edy Purwanto dan para pejabat dari badan kepagawaian dan pengembangan SDM yang membahas tentang hasil seleksi assesment dan mutasi pegawai, Senin (27/7).

Ketua Komisi 1 DORd Barsel Raden Sudarto meminta data-data pegawai yang dinonjobkan. Iapun mempertanyakan apakah mutasi itu  sudah sesuai aturan atau tidak. Dan ia mengaku tidak puas dengan hasil RDP tersebut.

“RDP itu akan  dilanjutkan lagi, karena jawaban yang disampaikan sekda  dan BKPSDM belum memuaskan, terutama tentang non job ASN apakah sesuai prosedur atau tidak,” katanya.

Intinya yang dimaksud, ucap Raden Sudarto  yang akrab disapa Haji Alex ini adalah, mereka  akan melaksanakan RDP lagi pada bulan agustus 2020 mendatang.

“Karena saat dipertanyakan tentang mutasi pegawai jawabannya tidak jelas dan masih ngambang,” kata  Ketua Komisi I DPRD Barsel tersebut.

Ia memastikan,  pihaknya  akan mengagendakan kembali RDP bersama BKPSDM dan Sekda masalah mutasi pegawai ini,  untuk mendapatkan informasi apakah mutasi pegawai ini sudah sesuai prosedur atau tidak.

(AMP/AI/JJ)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments