BUNTOK – Dalam rangka menurunkan angka stunting di daerah setempat, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Selatan (Barsel) menggelar forum diskusi bersama Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3APPKB) Kalimantan Tengah dan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), bertempat di Aula Kantor Bappeda setempat, Senin (20/2/2023).
Kepala DP3APPKB Kalimantan Tengah Linae Victoria Aden mengatakan, kegiatan diskusi terkait dengan penurunan angka stunting ini merupakan bagian dari survey yang akan dilaksanakan oleh BRIN bersama dengan Dinas P3APPKB Kalimantan Tengah.
"Bersama BRIN kita akan melakukan survey berupa wawancara untuk responden-responden terpilih yang telah hadir hari ini," ujarnya.
(Ary Mampas)
0 Comments