Kotim

Tenaga Honorer Akan di Hapus di Pemkab Kotim

Keterangan foto : peserta CPNS saat mendengarkan arahan sebelum melakukan tes Area lampiran

SAMPIT- Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur akan menghapus tenaga honorer instansi pemerintahan pada akhir 2023. Sebagai gantinya Pemkab akan melakukan perekrutan tenaga ahli daya.

"Ini sudah kita sampaikan kepada Menpan RB, baik secara langsung maupun lewat aplikasi. Karena penghaousan tenaga honorer itu perlu dipertimbangkan," ucap Bupati Kotim Halikinnor. Selasa 7 Juni 2022.

Halikinnor mengatakan, pada akhir Juni ini akan ada seleksi atau tes kepada tenaga honorer yang ada. Tenaga yang menjadi kebutuhan akan dipertahankan dan untuk yang tidak menjadi kebutuhan akan di stop kontraknya. Sehingga Pemkab harus benar-benar selektif dalam melakukan pengetesan nanti.

"Kalau sekarang kita melakukan  penghapusan secara keseluruhan pada tahun ini juga, maka akan ada sekolah dan poslayanan masyarakat yang tidak ada tenaganya. 

Sementara pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) masih dibatasi oleh Pusat." Lanjutnya. 

Penghapusan tenaga Honorer sangat berpengaruh sekali dalam kinerja Pemerintahan. Oleh sebab itu Halikinnor mengharapkan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) harus mampu memaksimalkan kinerjanya, apalagi saat ini ada target kinerja.

(Put/Humabetang)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments