P. Raya

Tim Vaksinator Rumkit Bhayangkara Vaksinasi 195 Pegawai Kantor Kementerian PUPR Kalteng

PALANGKA RAYA - Rumah Sakit (Rumkit) Bhayangkara Tk III Palangka Raya Polda Kalteng melalui Tim Vaksinatornya melaksanakan Vaksinasi Covid-19 dosis pertama kepada pegawai kantor Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Kalimantan Tengah Jalan Tjilik Riwut Km. 3,5 Kota Palangka Raya, Selasa (19/5/2021) pagi.

Kepala Rumah Sakit (Karumkit) Bhayangkara Tk III Palangka Raya, Polda Kalteng Kompol dr. Anton Sudarto melalui Kubbagrenmin Penata Siti Asiyah, Amd.Kep. mengatakan pada pelaksanaan vaksinasi Covid-19 kali ini, pihaknya menargetkan sekitar 195 pegawai kantor Kementerian PUPR Prov Kalteng yang akan dijadwalkan mengikuti Vaksinasi Covid-19 dan sekitar 144 pegawai lolos di vaksinasi.

“Pelaksanaan vaksinasi di Kantor Kementerian PUPR Prov Kalteng tersebut diterapkan dengan protokol kesehatan yang ketat sehingga peserta dan petugas vaksinator merasa aman serta nyaman pada saat melaksanakan vaksinasi. Ada juga beberapa pegawai yang vaksinasinya ditunda karena tidak lolos pada skrining meja kedua dan termasuk kategori penyitas Covid-19,” kata Siti.

Dirinya menjelaskan, sebagai garda terdepan dalam pelayanan publik seluruh pegawai kantor Kementerian PUPR Prov Kalteng sangat berisiko terpapar Covid-19. Maka itu, Rumkit Bhayangkara Tk III Palangka Raya siap membantu dengan memberikan Vaksin Covid-19.

“Vaksinasi adalah upaya menambah imunitas. Karena itu wajib bagi pegawai yang sehat untuk mengikuti program vaksinasi selama terpenuhi syaratnya,” tutupnya.

 

(TribrataNews/Tinus)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments