P. Raya

Vaksin Sinovac 'Ready' di Gudang Farmasi

Palangka Raya - Vaksin Covid-19 jenis Sinovac untuk Masyarakat Umum telah sampai di Instalasi Farmasi Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah, Kemarin.

Vaksin Covid-19 yang datang sebanyak 1850 Vial diterima oleh Zainuri, SH.M.Kes Sekretaris Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah (Prov.Kalteng) didampingi Marlina, S.Si.Apt.M.Si Kasi Produksi, Distribusi dan Pelayanan Kefarmasian mewakili Kepala Dinas Kesehatan Prov.Kalteng.

Nantinya, Vaksin Sinovac ini akan di Distribusikan ke Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota di Provinsi Kalimantan Tengah (Prov.Kalteng), dengan diambil langsung oleh Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota.

Diharapkan vaksinasi covid-19 ini dapat mengakhiri penyebaran pandemi covid-19, dengan harapan agar masyarakat dan sektor lainnya dapat segera bangkit.

Pelaksanaan Vaksinasi dalam rangka menindaklanjuti Surat Edaran Gubernur Kalteng Nomor : 188.54/71/2021 tanggal 3 Juni 2021 tentang Percepatan Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 di Provinsi Kalimantan Tengah (Prov. Kalteng).

Sebagaimana diketahui, bahwa Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran pada setiap pertemuan terus mendorong upaya percepatan vaksinasi di Prov. Kalteng. Percepatan vaksin Kota Palangka Raya diharapkan jadi role model pelaksanaan vaksin bagi Kabupaten-Kabupaten di Kalimantan Tengah.

Sesuai arahan Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran seluruh stakeholder harus konsisten terhadap target harian dan mingguan sehingga bulan Juli atau paling lambat minggu kedua bulan Agustus 2021 mendatang target vaksin di Palangkaraya 70 % bisa tercapai. 


(Infodinkesprov/Hendra)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments