Seruyan

Warga Keluhkan Keberadaan Subsidi Yang Belum Tersedia

KUALA PEMBUANG - Masyarakat Desa Halimaung Jaya keluhkan ketersedian pupuk bersubsidi. Berdasarakan dari laporan aparatur desa memang di wilayahnya keberadaan pupuk bersubsidi masih sulit didapatkan, karena tidak ada agen ataupun pihak yang ditunjuk oleh pemerintah dalam mendapatkan jatah pupuk subsidi tersebut.

Anggota DPRD Seruyan Argiyansyah menyampaikan bahwa laporan masyarakat memang sudah banyak terkait sulinya mendapatkan Pupuk Subsidi bagi pertanian mereka.  Hal ini menurutnya harus segera ada solusi sebab penghasilan utama masyarakat di sana adalah petani.

“ Terkait pupuk subsidi ini memang sudah sering dikeluhkan oleh masyarakat, terutama para petani. Harusnya hal ini segera disikapi. Kami selaku pihak DPRD siap mendukung kebijakan yang dibutuhkan agar kebutuhan masyarakat akan pupuk bisa terpenuhi, jangan sampai masyarakat merasa ada pembiaran, harus ada kebijakan yang dibuat agar masalah pupuk ini teratasi,” Katanya Senin 6/5/2024.

Sebagai perwakilan masyarakat Dapil I dirinya berharap agar keluhan akan pupuk subsidi tersebut bisa diberikan solusi, dengan memberikan jatah pada Desa-desa sehingga masyarakat petani bisa terbantu. Jangan sampai jatah pupuk subsidi hanya menjadi jatah segelintir oknum saja, menurutnya harus ada pendataan petani sehingga jatah pupuk subsidi bisa dianggar kedepanya.

(Giya)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments