Seruyan

Desa Pematang Panjang Usulkan Bantuan Alat Perkebunan

KUALA PEMBUANG - Anggota DPRD Seruyan Harsandi, menyapaikan keinginan masyarakat Desa Pematang Panjang, Keacamatan Seruyan Hilir Timur agar Pemrintah Daerah bisa memberikan bantuan Kobelko Mini untuk membantu masyarakat di sana dalam pengelolaan lahan kebunya.

Menurutnya hal tersebut memang sudah sesuai dengan kondisi wilayah setempat, sebab kebanyakan masyarakat merupakan petani kebun, seperti kelapa, Pisang dan kelapa saait sehingga diharapkan dengan adanya kobelko mini bisa membatu masyarakat dalam mengelola lahanya.

“ Saya rasa usulan itu tepat, sesuai dengan kebutuhan masyarakat setempat, yang hampir semuanya petani kebun. Keberadaan Kobelko Mini sangat membantu menekan biaya petani dalam merawat kebunnya,” Ujar Harsandi, Senin 6/5/2024.

Menurutnya pembuatan lahan perkebunan memang agak berbeda dengan lahan persawahan, sebab membutuhkan parit-parit yang banyak sebagi sarana tampungan iri- gasi serta sebagi penunjang perawatanya, sehingga membutuhkan alat yang dapat mempermudah masyarakat melakukanya. Apabila dilakukan dengan cara manual tentunya akan lama dan pasti menimbulkan biaya besar pula serta hasil yang kurang maksimal.

Pihaknya berharap dengan adanya bantuan Kobelko Mini bisa meringankan itu semua, dengan tatacara penggunaan alat yang diatur oleh pemerintah desa sehingga tidak memberatkan petani di sana.

(Giya)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments