Seruyan

Warga Minta Jaringan Internet di Seruyan Merata

KUALA PEMBUANG - Anggota DPRD Seruyan Bejo Riyanto, mengatakan bahwa di jaman serba modern kecepatan informasi merupakan salah satu bentuk kebutuhan yang harus dipenuhi, sebab dengan terhubunganya komunikasi yang cepat akan berdampak pada kecepatan dalam pekerjaan dan kegiatan.

Dirinya mengatakan masyarakat mengeluhkan tentang sulinya saluran komunikasi saat ini, seperti yang disampaikan oleh masarakat desa Jahitan yang mengeluhkan saluran sulitnya sinyal komunikasi, sehingga sulit untuk berhubungan keluar dengan cepat, sehingga berdampak pada perekonomian masyarakat setempat.

“ Memang kita akui saat ini masih banyak wilayah kabupaten Seruyan yang masih kesulitan dalam hal komunikasi. Permintaan masyarakat Desa Jahitan ini patut kita dukung,  sebab saat ini kebutuhan akan cepatnya komunikasi ikut menentukan perputaran ekonomi yang cepat pula,” Ujarnya Jumat 3/5/2024.

Diakuinya memang sampai saat ini masih banyak daerah di Seruyan ini masih kesulitan dalam hal sinyal 4G. Oleh karena itu pihaknya mendorong agar pemerintah daerah bisa memikirkan hal itu atau melakukan kejasama dengan pihak-pihak provider sehingga bisa membuka keterisoliran di daerah.

“Saat ini kebutuhan akan layanan Internet bukan lagi sebagi kebutuhan hiburan namun saat ini kebutuhan akan internet merupakan sarana pokok pada perputaran roda perekonomian, sehingga membantu masyarakat dengan cepat mencari atau menawarkan hasil usahanya. Sehingga menjadikan kebutuhan internet ini menjadi kebutuhan pokok yang harus diperhatikan,” Tegasnya.

 

(Giya)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments