Seruyan

Warga Minta Pemda Perhatikan Kelancaran Drainase

KUALA PEMBUANG - Jajaran Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan meminta kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan serta seluruh jajaran terkaitnya agar bisa memperhatikan saluran Drainase yang ada.

Ketua DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo mengatakan, keberadaan saluran pembuangan atau drainase di wilayah perkotaan memang perlu diperhatiakan agar menjaga kenyamanan masyarakat terutama di waktu musim penghujan untuk menghindari banjir.

 “Keberadaan saluran drainase di tempat kita ini memang harus dilakukan perawatan berkala, sebab banyak saluran air atau selokan tertutup rumput, hal ini harus di perhatikan oleh Pemerintah daerah agar fungsi selokan tersebut bisa berjalan dengan baik” katanya, Kamis 2/5/2024.

Dengan berfungsinya saluran drainase secara maksimal, tentu dapat mencegah hal-hal seperti banjir di jalan raya maupun pemukiman masyarakat. Terutama disaat musim penghujan tentu sangat membantu, sebab di beberapa wilayah dalam kota saat terjadi hujan genangan air bisa bertahan lama, sehingga merugikan masyarakat setempat.

(Giya)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments