P. Raya

Wiyatno Dorong Ajak Masyarakat Tanam Pohon dan Jaga Kebersihan Sungai

PALANGKA RAYA - Ketua DPRD Kalimantan Tengah Wiyatno, mengajak seluruh masyarakat untuk melakukan upaya penanaman pohon dan reboisasi guna menjaga kelestarian alam.

Hal ini dilakukan sebagai respons terhadap perubahan iklim dan kerusakan lingkungan yang semakin mengkhawatirkan. Wiyatno menekankan pentingnya penanaman pohon dalam menjaga keseimbangan ekosistem dan mengurangi dampak perubahan iklim.

Ia mengajak seluruh masyarakat Kalimantan Tengah untuk aktif terlibat dalam program penanaman pohon yang diselenggarakan oleh pemerintah daerah maupun organisasi lingkungan.

"Dengan melakukan penanaman pohon, kita dapat membantu mengurangi emisi karbon di udara dan menjaga keberlanjutan alam kita," katanya pada media Huma Betang via whatssap 3 Mei 2024.

Selain itu, Wiyatno juga mengingatkan masyarakat untuk menjaga kebersihan sungai dengan tidak membuang sampah di sungai. Ia menyoroti pentingnya menjaga kebersihan sungai sebagai sumber air bersih dan habitat bagi berbagai jenis flora dan fauna.

(Deddi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments