P. Raya

44 Peserta Calon Anggota KPID Kalteng Ikuti Psychotest

PALANGKA RAYA - Sebanyak 44 Peserta Calon Anggota Komisi Penyiaran Indonesia Daerah, atau KPID Provinsi Kalimantan Tengah, telah dinyatakan lulus seleksi dan akan mengikuti seleksi selanjutnya, yaitu Psychotest di aula kantor badan kepegawaian daerah jalan Wiliam AS kota Palangka Raya. Setelah dinyatakan lolos dari seleksi administrasi calon Anggota komisi penyiaran Indonesia daerah atau KPID provinsi Kalimantan tengah, ke 44 calon tersebut diwajibkan untuk mengikuti tes seleksi tahap kedua yaitu Psychotest, yang dilaksanakan di aula kantor BKD Kalteng. Ke 44 Peserta ini merupakan hasil seleksi dari tahapan ujian tulis, yang dilaksanakan oleh tim seleksi bersama Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kalimantan tengah, pada 18 Pebruari hingga 18 Maret 2021 lalu. Selaku PLT. kepala dinas diskominfo Kalteng Agus E. Junaidi mengatakan, Saat ini telah masuk pada tahapan tes yang kedua, yaitu psychotest Nantinya akan dipilih sebanyak 21 peserta yang lolos ujian untuk mengikuti tahapan berikutnya, yaitu fit and proper test di depan anggota Komisi Satu DPRD Provinsi Kalimantan Tengah dengan masing masing 2 Orang dari setiap komisi.

 

(M.NUR)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments