P. Raya

Achmad Rasyid  Wujudkan Aspirasi Masyarakat Dengan Skala Prioritas

PALANGKA RAYA - Ketua Komisi II DPRD Kalteng Achmad Rasyid meminta pemda utamanya Pemprov Kalteng agar dapat mewujudkan aspirasi masyarakat dengan skala prioritas. Pasalnya, sampai saat ini banyak aspirasi masyarakat yang masih belum terealisir. Jangan sampai hal tersebut diabaikan sebab aspirasi ini merupakan fakta di lapangan.

"Masih banyak aspirasi yang memang belum medapat perhatian atau direalisasi, utamanya di daerah-daerah pelosok. Kita minta ini bisa diperhatikan oleh pemda khususnya Pemprov Kalteng," ucapnya, Sabtu, 30 Juni 2023.

Dia mengatakan, dalam mewujudkan aspirasi tentu skala prioritas menjadi hal penting, maksudnya dahulukan merealisir aspirasi yang benar-benar dibutuhkan oleh masyarakat seperti halnya infrastruktur dan lain-lain.

Ia menyebut, pemerintah jangan sampai menyia-nyiakan aspirasi masyarakat, karena salah satu tugas legislatif yakni menyerap aspirasi, dan eksekusi ada di eksekutif. Oleh sebab itu, hal ini supaya menjadi perhatian.

Namun demikian dirinya juga memahami, bahwa dalam 2 tahun terakhir anggaran pembangunan banyak dialihkan untuk penanganan Covid-19, dan sekarang ini pandemi Covid-19 sudah melandai dan pastinya anggaran bisa dimaksimalkan untuk pembangunan.

(Deddi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments