Kotim

Awasi Distribusi  Minyak Goreng Sampai Ke Pelosok

Sampit – Wakil Ketua DPRD Kotawaringin Timur, H Hairis Salamad meminta pengawasan terhadap distribusi minyak goreng tidak hanya di dalam kota saja, namun, sampai kepada masyarakat pelosok, Minggu, 17 April 2022

Menurut Hairis, masyarakat pelosok membeli minyak goreng curah saja harganya hampir sama dengan harga minyak goreng kemasan yang dijual di dalam kota. Maka dari itu, Hairis meminta agar ada solusi, apalagi masyarakat di pelosok di kelilingi perkebunan kelapa sawit, harusnya mereka bisa mendapatkan minyak goreng dengan harga wajar.

Ia juga meminta pihak perusahaan setempat bisa melakukan operasi pasar, agar masyarakat pelosok bisa mendapatkan minyak goreng dengan mudah dan harganya terjangkau.

“Masa mereka cuek saja dengan kondisi masyarakat sekitar investasinya,” tanya Hairis.

(Hendra)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments