P. Raya

Bersama Saka Bhayangkara, Satbinmas Polresta Palangka Raya Bagikan Takjil  

Palangka Raya - Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan, Satbinmas Polresta Palangka Raya bersama Saka Bhayangkara kembali menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil kepada masyarakat.  

Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., melalui Kasatbinmas AKP Dig Supriyo, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian kepolisian terhadap masyarakat, terutama bagi mereka yang masih berada di perjalanan menjelang waktu berbuka puasa.  

"Berbagi takjil ini adalah bentuk kepedulian kami untuk membantu sesama, sekaligus mempererat silaturahmi antara kepolisian dan masyarakat selama Ramadan," Ucapnya Minggu (16/3/2025).  

Selain membagikan takjil, personel juga mengimbau masyarakat agar tetap menjaga ketertiban dan keamanan selama menjalankan ibadah puasa.  

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semakin memperkuat hubungan antara kepolisian dan masyarakat serta menumbuhkan rasa kebersamaan dalam menjalani bulan penuh berkah ini. 

(Era Suhertini)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments