TAMIANG LAYANG - Bupati Barito Timur, Provinsi Kalimantan Tengah, Ampera Ay Mebas meresmikan sekaligus Pentahbisan Gedung Gereja Sidang Jemaat Allah Atau Gsja 'El Shaddai Jaar yang terletak di Desa Jaar Kecamatan Dusun Timur, Sabtu 23 September 2023.
Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan Frendesima, melalui ketua panitia pembangunan, Elly menyampaikan laporan kegiatan sekaligus menjelaskan kilas balik kronologi pembangunan gereja yang saat ini akan diresmikan dan pentahbisan.
Elly menambahkan, doa dan harapan kami kepada seluruh jemaat atas kesetiaannya dalam hal memberi dan berkorban lewat persembahan, janji iman serta sumbangan sukarela untuk pengembangan dan pembangunan rumah ibadah ini.
Atas nama panitia pembangunan beserta seluruh jemaat gsja el shaddai jaar menitipkan doa dan harapan tak terhingga kepada Pemerintah Kabupaten Barito Timur dalam hal ini bapak Ampera Ay Mebas Selaku, Bupati Barito Timur yang begitu besar perhatiannya sehingga berkenan membantu, menyumbangkan secara finansial untuk pembangunan rumah ibadah tersebut.
Sementara, Bupati Barito Timur Ampera Ay Mebas dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada jemaat dan semua pihak yang telan mencapai pembangunan gedung GSJA Jemaat El Shaddai Jaar.
Bupati menyampaikan, atas nama pribadi maupun lembaga berharap dengan terlaksananya peresmian dan pembangunan gereja ini dapat menjadi tempat jemaat dalam beribadah.
Bupati juga mengingatkan agar para jemaat lebih aktif mengisi gereja dengan kegiatan keagamaan dan bisa menjadi tempat yang nyaman dalam berdoa.
(Ahmad Fahrizali / Haji Suriansyah)
0 Comments