P. Raya

Digitalisasi Kalteng Menuju Koprasi Moderen

PALANGKA RAYA - Dinas Koperasi dan UKM Kalimantan tengah menggelar pelatihan transformasi digital menuju koperasi modern bagi pengelola Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Kabupaten dan kota se-Kalimantan Tengah Tahun 2022, yang bertempat dii Hotel Neo Palangka Raya, pada Senin 13 Juni 2022.

Demi meningkatkan mutu dan pelayanan Pengelola Koperasi Pegawai Republik Indonesia pemerintah bersama-sama berupaya mendorong tarsformasi digital menuju koperasi yang modern.

Dalam kegiatan pelatihan transformasi digital, Plt Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kalteng Norhani menyampaikan, kegiatan yang diselenggarakan merupakan upaya untuk meningkatkan pengetahuan, pemahaman dan ketrampilan pengelola KPRI tentang trasformasi Digital Menuju Koperasi Modern dalam Pengelolaan Koperasi.

Sehingga  Norhani berharap, setelah selesai mengikuti pelatihan para peserta diharapkan mengerti dan memahami tentang yang dimaksud dengan transformasi digital dalam Pengelolaan Koperasi, Prinsip Pengelolaan Koperasi berbasis digital, Pengelolaan Manajemen Keuangan Koperasi berbasis digital.

Adapun jumlah peserta dalam kegiatan tersebut untuk target adalah 30 orang peserta yang berasal dari Kabupaten dan Kota se Kalimantan Tengah. Dilaksanakan secara panel dan materi disampaikan dalam bentuk  diskusi dan tanya-jawab yang di lanjutkan dengan praktek dari masing-masing peserta. Kegiatan tersebut di selenggarakan mulai  dari tanggal 12 sampai 16 Juni 2022.

(Fardoari Reketno)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments