Katingan

DPRD Katingan Menganjurkan Penggunaan Masker dan Kewaspadaan Terhadap Dampak Cuaca Panas dan Asap

KATINGAN - Bertempat di rumah pribadinya, Sabtu pagi (2/9/2023), di rumah pribadinya, H. Hanafi menjelaskan bahwa dampak dari suhu panas dan penyebaran debu saat ini berpotensi merusak kualitas lingkungan. "Ketidakbaikan lingkungan dapat membawa dampak serius terhadap kesehatan," katanya.

Sebagaimana yang kita ketahui, dalam beberapa bulan terakhir, Kabupaten Katingan telah merasakan suhu yang panas, yang disertai dengan penyebaran debu yang meluas, dan asap akibat kebakaran hutan dan lahan. Dalam menghadapi situasi ini, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan, H. Hanafi, menghimbau kepada seluruh masyarakat Katingan untuk mengurangi aktivitas di luar rumah.

Beberapa jenis penyakit yang dapat mengintai tubuh manusia dalam kondisi seperti ini adalah penyakit asma, infeksi saluran pernapasan akut (ISPA), panas dalam, demam, diare, dan berbagai penyakit lainnya. Hanafi menyarankan kepada masyarakat untuk menggunakan masker jika mereka harus beraktivitas di luar rumah. Dengan menggunakan masker, serbuk debu dan asap yang mengambang di udara dapat diminimalkan.

Saat ini H. Hanafi berharap kepada Pemerintah Kabupaten Katingan untuk mendistribusikan masker gratis kepada masyarakat, agar dapat meminimalisir dampak bagi masyarakat Katingan khususnya.

Selain itu, H. Hanafi juga menyoroti perlunya stok obat-obatan di semua Puskesmas di masing-masing kecamatan dan Pustu di desa dan kelurahan. Menurutnya, stok obat-obatan, terutama obat-obatan yang berkaitan dengan dampak cuaca panas, debu, dan asap, harus dijaga. Jika terjadi kekurangan obat-obatan tertentu, instansi terkait perlu memastikan suplai obat segera tersedia.

(Novryanto)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments