KUALA PEMBUANG - Berbagai sarana potensial penyumbang pertumbuhan perekonomian yang potensial di ucapkan Ketua DPRD Seruyan, Zuli Eko Prasetyo, dimana ia menekankan pentingnya memanfaatkan berbagai sektor potensial untuk mendorong perekonomian Kabupaten Seruyan.
Menurutnya Salah satu sektor utama yang menjadi fokus adalah perikanan, yang saat ini berperan besar dalam menopang perekonomian keluarga keluarga.
Zuli Eko meminta agar pemerintah kabupaten melalui Dinas Perikanan lebih proaktif dalam mengembangkan sektor ini. Ia mendorong agar berbagai program dan kegiatan disiapkan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, terutama dalam budi daya perikanan yang ada saat ini.
“Banyak masyarakat di Kecamatan Seruyan Hilir yang berminat membudidayakan ikan seperti nila dan bandeng,” jelasnya.
Zuli Eko berharap dukungan pemerintah akan memperkuat sektor perikanan dan meningkatkan produktivitas. Ia juga mengusulkan agar pemerintah daerah memperluas pelatihan dan bantuan teknis bagi petani ikan untuk memaksimalkan hasil budi daya. “Program-program ini penting untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memajukan sektor perikanan,” pungkasnya.
(Giya)
0 Comments