P. Pisau

Dukungan Terhadap Penurunan Angka Stunting, Fokus Peringatan Hari Anak Nasional 2023 di Pulang Pisau

PULANG PISAU - Dalam peringatan Hari Anak Nasional (HAN) tahun 2023, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Pulang Pisau, dr. Bawa Budi Rahardja, menegaskan bahwa salah satu fokus utama adalah upaya penurunan angka stunting.

Menurutnya, pencegahan stunting memerlukan keterlibatan berbagai pihak, termasuk SOPD (Satuan Organisasi Perangkat Daerah) dan seluruh lapisan masyarakat. Kerjasama yang melibatkan edukasi, sosialisasi, dan tindakan dalam penanganan menjadi kunci untuk mencapai upaya pencegahan yang maksimal.

Bawa Budi Rahardja juga menekankan peran penting keluarga dalam meningkatkan kualitas pertumbuhan dan perkembangan anak. Hal ini termasuk dalam pra-nikah, dimana usia perempuan di bawah 19 tahun dapat berpengaruh terhadap kualitas pertumbuhan anak.

"Stunting bukanlah masalah yang timbul tiba-tiba, melainkan melalui proses yang melibatkan budaya pernikahan yang kadang masih terjadi pada usia yang belum siap secara mental," ungkapnya.

Dari data dilapangan saat ini, angka stunting di Kabupaten Pulang Pisau mencapai lebih dari 24 persen, dan pada tahun 2024, targetnya adalah menurunkan angka tersebut menjadi 17 persen. Bawa Budi Rahardja menyadari bahwa ini bukan tugas yang mudah, namun dengan kerjasama dari berbagai pihak, ia yakin bahwa Kabupaten Pulang Pisau dapat mencapai target penurunan angka stunting seperti yang diharapkan.

(Marselinus)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments