Kalteng

Fatimah Bagan Siap Jadi Ketua DAD Barut

BARITO UTARA - Masa bakti pengurus Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Barito Utara telah berakhir 7 maret 2021 lalu. Seiring itu, Fatimah Bagan mewakili kaum Gender berprestasi di Kabupaten Barito Utara, siap menjadi Ketua DAD Barut Periode 2021-2025. Hal itu Diungkapkan FATIMAH BAGAN, disela menjamu anggota PWI Barut Pada Acara Silaturahmi di Rumah Makan Pondok Stadion di Muara Teweh, rabu 7 April 2021. Fatimah Bagan Mengklaim sudah Mendapat Dukungan Resmi Sebanyak Tujuh dari Sembilan Pengurus DAD di Kecamatan. "Saya Melakukan Kordinasi Dengan Pengurus DAD Kalteng soal Syarat Pencalonan diri saya sebagai Ketua DAD Barut. Berdasarkan Arahan, saya minimal Mendapat 50% Pengurus DAD di Sembilan Kecamatan Wilayah Barut," Kata Fatimah Bagan. Fatimah Bagan sendiri tak asing bagi Dewan Adat di Kabupaten Barito Utara. Adik Kandung Romansyah Bagan, Mantan Pj Bupati Mura ini Sering Membantu terlaksananya Kegiatan Adat di Desa Pedalaman Barut. Bahkan tak jarang dia turun tangan membantu warga, dalam hal perijinan, sehingga terlaksananya acara adat. Baik acara adat wara, maupun acara adat terkait dengan pelaksanaan kegiatan perkawinan warga dayak di Barut. Bila nanti terpilih, Fatimah Bagan akan menggantikan posisi Jonio Suharto selaku ketua DAD Barut periode sebelumnya. Masa bakti Jonio Suharto sendiri berakhir pada 7 maret 2021 lalu. Sebelumnya Jonio juga terpilih secara aklamasi atau ditunjuk oleh ketua DAD Provinsi Kalteng. "Kegiatan pemilihan ketua DAD Barut dilaksanakan melalui musyawarah. Bila nanti ada lebih dari dua orang mencalon, maka dilakukan pemilihan secara terbuka. Tapi bila hanya ada satu calon, maka dipilih aklamasi atau ditunjuk langsung. Syaratnya harus di dukung minimal separoh ketua DAD Kecamatan," kata Tambunan Abel, legal DAD Provinsi Kalteng ditempat terpisah, rabu 7 april 2021.

 

(MD/SB)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments