P. Raya

Grup Musik Lokal Lakukan Penggalangan Dana Untuk Korban Banjir Di Kalsel

PALANGKA RAYA - Bencana Banjir yang menyelimuti suasana di Kalimantan Selatan menarik keprihatinan masyarakat luas, tak luput juga dari salah satu grup musik lokal Palangka Raya yang ikut ambil bagian dengan mengadakan penggalangan dana. Dalam menanggapi situasi banjir yang terjadi di Kalimantan Selatan, Group Musik Panting Dan Gambus Kambang Barenteng Al-Firdaus Palangka Raya menunjukan kepeduliannya melalui Pengadaan Penggalangan dana yang ditujukan kepada para korban bencana banjir yang terkhususnya di Desa Hantakan, Hulu Sungai Tengah dan sekitarnya. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Pengurus grup musik tersebut, Haji Sairullah. Dengan mendapat izin dari Dinas Sosial Kota Palangka Raya, Penggalangan Dana ini dilangsungkan hanya pada satu titik yaitu pada persimpangan tiga jalan Antang dan Cilik Riwut. Pengumpulan kontribusi sukarela ini telah dilaksanakan semenjak hari senin 25 Januari 2020 dan waktu beroperasinya dimulai pada pukul 10.00 sampai 17.00 WIB. Haji Sairullah juga menjelaskan bahwa sumbangan sukarela yang diberikan oleh pengguna jalan dan masyarakat  yaitu berupa uang, pakaian anak, popok bayi, dan sembako. Selain itu dirinya juga memberikan semangat agar tetap tabah dan sabar atas bencana banjir yang para korban alami Pada penggalangan dana tahap satu ini, Group Musik Panting Dan Gambus Kambang Barenteng Al-Firdaus Palangka Raya akan langsung mengantar hasil sumbangan sukarela yang telah dikumpulkan ke tempat tujuan.

 

(HR)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments