Barsel

Kedatangan Pemkab Barsel Dan Para Relawan Bantu Korban Banjir Di Kalsel

BARSEL - Saling bahu-membahu menolong sesama, pemerintah Kabupaten Barito Selatan,  Provinsi Kalimantan Tengah, terjun langsung ke lokasi banjir membantu para korban banjir di Kalimantan Selatan.  Bupati barito selatan,  Eddy Raya Samsuri , terjun langsung membantu para korban banjir bersama para relawan barsel, palang merah indonesia barsel, dan pramuka, senin 25-januari di Desa Keramat Amuntai. Setibanya di lokasi banjir, Eddy dan para relawan terjun langsung memberikan bantuan logistik dengan perahu karet,  juga mengevakuasi warga yang sakit, serta memberikan pelayanan kesehatan, dan melakukan pembersihan di tempat penampungan pengungsi. Bupati Barsel berharap dengan adanya bantuan logistik serta pelayanan kesehatan gratis ini dapat meringankan beban korban banjir serta adanya pelayanan kesehatan kepada masyarakat di penampungan pengungsi setempat yang di lakukan tim medis. Bupati juga mendoakan agar banjir yang terjadi di Kalimantan Selatan kembali normal seperti semula sehingga masyarakat dapat beraktivitas sediakalanya. Selain itu,  sebagian para relawan membersihkan tempat penampungan dengan penuh keikhlasan agar warga yang berada di penampungan merasa nyaman selama di lokasi pengungsian. Lebih lanjut Bupati Barsel mengucapkan terima kasih kepada seluruh relawan, para medis yang telah berjuang bekerja keras siang dan malam serta ikhlas membantu para korban terdampak banjir.

 

(SAW)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments