Kalteng

H. Sugianto Sabran Tinjau Gudang Logistik Dinsos Lamandau

LAMANDAU - Gubernur Sugianto Sabran mengungkapkan sebanyak 6.000 lebih paket bantuan dari Pemprov Kalteng disalurkan melalui TNI, Polri dan Pemerintah Daerah setempat. Hal itu disampaikan Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran usai meninjau Gudang Logistik Penanggulangan Bencana di Gudang Logistik Dinas Sosial Kabupaten Lamandau, Selasa 1 November 2022.

Peninjauan diikuti oleh Anggota DPR RI Dapil Kalteng H. Agustiar Sabran, Ketua TP-PKK Kalteng Ivo Sugianto Sabran, Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Herson B. Aden,  Asisten Ekbang Sekretariat Daerah Leonard S. Ampung, dan Kepala Perangkat Daerah terkait lingkup Pemprov Kalteng. Dari Pemerintah Daerah hadir pula Bupati Lamandau Hendra Lesmana, Unsur Forkopimda, Sekretaris Daerah Kabupaten Lamandau Muhamad Irwansyah dan pejabat terkait setempat.

“Masyarakat Kabupaten Lamandau yang terdampak 6.000 lebih, bantuan yang kami salurkan juga akan mencukupi sesuai data yang telah disampaikan Pemerintah Kabupaten Lamandau,” jelas Gubernur.

Ia menambahkan, Pemprov juga menyiapkan 100 ribu paket bantuan dengan nilai per paketnya Rp150.000,- yang di dalamnya berisikan beras 5 Kg, gula, minyak goreng, mie instan dan ikan kaleng.

Sugianto mengingatkan agar pendistribusian benar-benar akurat sesuai data yang terdampak, tidak ada satupun warga yang terlewati, karena hal tersebut merupakan hak masyarakat untuk mendapatkan bantuan.

“Pemprov bersinergi dengan Pemkab setempat dengan maksimal, dengan melibatkan unsur TNI san POLRI, dan kita juga menunggu upaya maksimal dari Pemerintah pusat melalui kementerian dan lembaga terkait, untuk melihat dan berbuat maksimal dalam membantu daerah, karena kita bagian dari NKRI, yang harusnya diperlakukan sama dengan daerah lain,” pungkasnya.

(Deddi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments