Katingan

Jadikan Medsos sebagai sarana kreatif dan Prilaku Positif

KASONGAN - Adanya himbauan kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Katingan untuk berperilaku bijak saat menggunakan media sosial (medsos). Terutama, dalam mengakses dan menyebarkan konten yang mereka temui di platform-platform seperti WhatsApp, Facebook, Instagram, dan Twitter. Hal tersebut dsampaikan Amirun, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan

Amirun mengingatkan bahwa jumlah informasi yang tersebar melalui media sosial sangat besar. Medsos dapat diakses kapan saja dan di mana saja, dan hampir semua jenis berita tersedia di sana. Namun, tidak semua informasi yang beredar di medsos terbukti benar.

Senin 01/05/2023 dihadapan awak media ia dengan tegas  mengatakan," Oleh karena itu, penting untuk melakukan pengecekan dan verifikasi terlebih dahulu," lugasnya..

Dia menyarankan agar ketika menerima informasi dari medsos yang dibagikan oleh seseorang di grup atau pesan pribadi, kita sebaiknya tidak langsung membagikannya ke grup lain atau kepada teman-teman kita di pesan pribadi. Amirun mengingatkan bahwa informasi tersebut bisa saja tidak akurat atau merupakan hoaks. "Lebih baik jika kita menelusuri kebenaran informasi tersebut terlebih dahulu. Jika kita merasa ragu, lebih baik menghapusnya atau tidak mengshare ," tambahnya.

Namun, dia juga menegaskan bahwa jika informasi tersebut bermanfaat bagi masyarakat, seperti informasi tentang kegiatan sosial seperti kegiatan gotong royong untuk membersihkan lingkungan atau pemeriksaan kesehatan gratis yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan setempat, maka informasi tersebut bisa dan bahkan seharusnya dibagikan lebih luas.

"Tujuannya adalah agar masyarakat tidak hanya mendapatkan informasi tetapi juga terlibat dalam kegiatan-kegiatan yang bermanfaat tersebut," tutupnya.

(Novryanto)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments