P. Pisau

Jembatan Darurat Miring, Warga keluhkan kodisi jembatan Darurat Di Desa Sanggang

PULANG PISAU - Pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan menuju lokasi food estate telah di laksanakan beberapa bulan yang lalu dan masih berlangsung hingga saat ini. Pembangunan jembatan tentunya harus mengalihkan akses jalan dan membuat jembatan darurat untuk arus lalulintas menuju dan keluar dari wilayah food estate. Salah satu pembangunan jembatan dilaksanakan di desa Sanggang, kecamatan Pandih Batu, kabupaten  Pulang Pisau.

Beberap sopir mobil angkutan keluhkan miringnya jembatan darurat di desa Sanggang.

Sebut saja R, mengatakan, sebagai sopir mobil angkutan beras dari Belanti Siam dan Gadabung, yang hampir setiap hari melalui jembatan darurat ini untuk mengantar beras ke kota Palangkaraya, sangat merasa terganggu dengan buruknya jembatan darurat ini.

“Kondisinya miring, dan banyak kayu berserakan membuat kami harus extra hati hati saat melewati jembatan tersebut.” Imbuh R.

Selain di keluhkan beberapa sopir, jembatan darurat itu juga di keluhkan beberapa masyarakat yang di unggah di akun Facebook nya.

Salah satu akun Facebook yg mengunggah kondisi jembatan darurat adalan akun Itangk, dalam postinganya di tampilkan gambar sebuah truk yang terperosok di jembatan darurat itu.

 

(Sadiyo)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments